Babinsa Koramil 15/Klirong Isi Materi Implementasi Penguatan Profil Pelajar Pancasila

    Babinsa Koramil 15/Klirong Isi Materi Implementasi Penguatan Profil Pelajar Pancasila
    Babinsa Koramil 15/Klirong Serda Eko Priyono isi materi Implementasi Penguatan Profil Pelajar Pancasila di SMP PGRI Klirong

    KEBUMEN - Babinsa Koramil 15/Klirong Serda Eko Priyono isi materi Implementasi Penguatan Profil Pelajar Pancasila di SMP PGRI Klirong, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah. Senin, (31/10/2022).

    Serda Eko Priyono mengatakan penguatan profil pelajar Pancasila dilakukan bertujuan untuk menunjukkan karakter dan kompetensi yang diharapkan diraih dan menguatkan nilai-nilai luhur bagi para Siswa/siswa SMP PGRI Klirong, "Tuturnya

    Penguatan Profil Pelajar Pancasila adalah sebuah pendekatan pembelajaran melalui proyek dengan sasaran utama mencapai dimensi Profil Pelajar Pancasila. Peserta didik akan belajar menelaah tema-tema tertentu yang menjadi prioritas setiap tahunnya. Dalam pelaksanaan proyek, guru-guru harus berkolaborasi secara lintas ilmu untuk merencanakan, memfasilitasi, dan menjalankan asesmen, "imbuhnya.

    Masih menurut Serda Eko Priyono, Dimensi-dimensi Profil Pelajar Pancasila meliputi, Beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan berakhlak mulia, Berkebinekaan global, Bergotong-royong, Mandiri, Bernalar kritis dan Kreatif.

    “Sebagai contoh, mampu mengelola waktu belajar dan merancang strategi yang sesuai untuk mencapai tujuan belajar adalah sikap yang terbangun sebagai hasil dari perkembangan dimensi mandiri. Profil Pelajar Pancasila berguna sebagai kompas bagi pendidik dan pelajar Indonesia”, pungkasnya.

    Redaksi: Pendim 0709/Kebumen

    kebumen jateng
    Nurfaizin

    Nurfaizin

    Artikel Sebelumnya

    Menjalin Silaturahmi Babinsa Posramil Bonorowo...

    Artikel Berikutnya

    Hasil Kesepatan Musyawarah Diversi Ikuti...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Jelang Pelantikan Prabowo, Rakyat: Selamat Datang Presiden Baru, Harapan Baru, Indonesia Baru
    Pesan Babinsa Koramil 08/Karanganyar Saat Hadiri Pelantikan Sekdes dan Kadus di Desa Undaan Kidul
    DPR Setujui Herindra Jadi Kepala BIN, Perkuat Sinergi Intelijen dan Pertahanan
    KIA Motors: Perjalanan dari Sepeda ke Kendaraan Listrik Terdepan

    Ikuti Kami